Thursday, July 28, 2011

Tuhan! Biarkan Aku Menangis, lalu Tuhan! tetap biarkan aku menangis. lalu Tuhan! biarkan aku bahagia

Tuhan! Biarkan Aku Menangis, lalu Tuhan! tetap biarkan aku menangis. lalu Tuhan! biarkan aku bahagia
test

Sunday, July 17, 2011

Herialita


My only wife

Nama lengkapnya Herialita, nama panggilannya Lita.

Iyah dia lah Istriku.

Satu-satunya perempuan yang InsyaAllooh, akan terus mendampingiku dan menjalani hidup sampai kelak ajal memisahkan kami.

Dia, seorang perempuan yang telah kupilih menjadi istriku.

Aku heran, sangat heran (tapi sangat bahagia) kenapa perempuan ini mau menerima aku menjadi suaminya?

Kalo aku jelas lah, perempuan ini adalah pilihan pertama dan utama ketika niat berumahtangga tercetus di dalam benak ku.

Dalam memilihh pasangan hidup aku selalu berpedoman dan mengikuti tuntana agama dengan melihat calon melalui 4 kriteria :

1. Agama ( yang paling utama)

2. Cantik (relative banget, subjective)

3. Kekayaan

4. Keluarga / keturunan

Yah aku sendiri, kalo ditanya kenapa milih lita, selalu menjawab Dia lah perempuan terbaik dan terpilih.

Yah, Kalo pilihannya hanya karena kaya, Aku pasti akan memilih kandidat dari saudara di bandung (temannya) yang sudah mapan memiliki mobil mercy, rumah dan apotik serta hal keduniawian lainnya. 

Kalo menilai dari "tingkat keimanan", masih ada calon dari saudara di tasik yang keliatannya sangat ideal dalam soal keagamaan

Kalo menilai cantik dan keturunannya, semua calon cantik dan dari keluarga islami.

Yang bikin heran kalo di penggal per kriteria, Istriku tidak selalu di urutan pertama untuk tiap kriteria (tidak ditempat terakhir pastinya), namun ketika semua kriteria tersebut digabung HERIALITA lah yang menjadi posisi Pertama dan Utama. Yah soal pembobotan dialah pemenangnya.

Alhamdulillah dia mau jadi istri ku

HERIALITA, adalah sebuah jawaban atas doa-doa ku

HERIALITA, adalah kado terbaik yang aku terima

Aku tak akan pernah mau menukar kebahagian ini dengan yang lainnya.

Aku bahkan tak ingin memutar waktu, aku takut tak akan bisa sampai lagi pada saat kini dan semua berubah.

Karena tanpa dia semua tak akan sama.

Dia memang bukan istri yang sempurna, namun dia lah yang terbaik.

MENANGIS

Aku bukanlah suami yang sempurna untuknya, beberapa kali menyakiti hatinya, beberapa kali melihatnya menangis, ada beberapa kejadian yang masih bisa di ingat

1. Istri ku menangis kejer di depan pintu kamar tidur (masalahnya gak perlu ditulis disini yah)

2. Menangis sendu dipagi hari, gara - gara sebuah email dari teman lama; masalanya email dari perempuan, dan isinya sedikit agak curhat...

3. Menangis karena test pack positive, yang ini menangis bahagia, karena setelah 1 tahun 8 bulan menunggu, akhirnya doa terkabul.

Yah memang cuma 3 saat menangis itu yang bisa di ingat, selebihnya sih tingkah laku diriku ini beberapa kali (banyak kali, sampai berkali kali) mampu membuat manyun bibirnya dan membuat keheningan diantara kami.

PERBEDAAN

Menikah secara fisik menyatukan dua individu berbeda, dua otak berbeda, dua hati berbeda, dua karakter berbeda dan bahkan dua keluarga berbeda.

Yah, antara aku dan istriku terdapat perbedaan dari mulai makanan dan cara pikir.

PERSAMAAN

Kata orang kalo ada dua manusia (cewe dan cowo) sifat, karakter dan muka nya mirif / sama berarti jodoh.

Mungkin ada benarnya, aku dan istri ku memiliki persamaan dalam sifat MALAS, sebenarnya bukan malas, lebih tepat membiarkan sesuatu lebih lama, atau lebih tepatnya ingin menikmati waktu yang sedang dijalaninya lebih lama sehingga menunda kegiatan yang mungkin bisa segera diselesaikan. Banyak lagi persamaan sifat lainnya yang mungkin menandakan kami memang jodoh. Wallohua'lam

FATIMAH

Soal Fatimah, bermula ketika istri ku merasa terbebani dengan pekerjaan rumah tangga yang kian menumpuk. Setelah beberapa kali mencoba untuk mencari asisten rumah tangga dan hasil yang kurang memuaskan, istriku akhirnya memutuskan untuk mengerjakan seluruh pekerjaan rumah tangga dengan tangannya sendiri. Dia ingat sebuah hadist ketika Fatimah RA, mengeluh kepada Rosul tentang beban pekerjaan rumah tangga, Rosul menasihatinya dan Fatimah RA pun akhirnya dengan sangat ikhlas mengerjakan segala urusan rumah tangga dengan tangannya sendiri.

Aku bersyukur (selalu) punya istri yang sangat tahu peran nya. Sehingga dalam hati aku pun berjanji untuk menjadikan istri ku seperti Fatimah RA yang tidak pernah dimadu oleh Ali RA sepanjang hidupnya, InsyaAllooh aku pasti Bisa.

CANDA DAN TAWA

Mengarungi hidup dengannya selalu dipenuhi dengan senyum dan tawa, sampai mantan tetangga di depke jatibening, menyebut kami masih kanak-kanak, becanda mulu, secara kamar kami paling depan dan mungkin suara tawa dan canda kami terdengar ke rumah tetangga.

MASALAH

Yah masalah memang menjadi konsekuensi bagi manusia yang masih hidup didunia.

Ada saja masalah, apalagi dalam kehidupan berumah tangga dari soal yang sepele sampai masalah uang.

Yah kehidupan kami pun terkadang dibumbui masalah yang alhamdulillah dan Insya Allooh akan selalu ada jalan keluarnya.

Dari semua itu ada satu yang pasti: Aku membutuhkan dirinya lebih dari pada masa masa sebelumnya dan pastinya dimasa yang akan datang juga.

i, terima kasih atas penerimaan mu pada diri ini

Terima kasih atas kerelaan dan keikhlasan hati mu

Terima kasih telah merawat Abang dan Adek serta Aku.

Alhamdulilllah

InsyaAllooh Aku akan terus meningkatkan tingkat pengertian ku pada mu, dan mencoba mengurangi rasa ingin dimengerti oleh mu. Mudah mudahan Allooh selalu menjaga hati kita.

Semoga Allooh melindungi dan memberkahi kita selamanya. Amin

Thank god I found you, dan sangat-sangat bersyukur kamu mau menerima aku. Ah, syair syair lagu cinta ternyata tidak bisa mewakili perasaan ku pada mu.

Posted via Blogaway on Android

Saturday, July 16, 2011

Saya Benci Menjadi Miskin (Tidak Punya Uang)


Sebuah panggilan telepon masuk ke hp, ah nomor ini sdh beberapa hari ini masuk dan ter reject secara otomatis oleh Blacklist Application HP, yah secara nomornya tidak ter simpan di HP. Well... Tampaknya penting banget nih sampai berhari kali telepon. (apa gak kenal ma fitur SMS?)

Eh sama ajah sih bakal ke block juga, tp setidaknya akan bisa dilihat nanti dan ketauan siapa yang kirim... hehhhe yah kan!

Ah kali ini, hati berkata kasian nih orang nelepon berkali kali, tampaknya penting. Oke, tekan tombol tekan dan.... Oh ternyata dari kaka sepupu, mengabarkan anaknya diterima di UNJ dan perlu biaya masuk, kekurangan 2,5juta lagi....

Hadeeeuuuuh... Sedih. Itu yang terasa di hati. Sedih karena tidak bisa langsung menyatakan kesanggupan membantu masalah nya.

Memang bukan penolakan yang keluar dari mulut, akan dipikirkan dulu.

Seteleh telepon ditutup, pikiran langsung berputar mencari cara agar dapat memenuhi permintaan sepupu tadi.

Aduh..... Duit dari mana yah? Gaji dah mau habis, kebutuhan rumah tangga juga belum terpenuhi semua.

Damn... Hati cuma bisa mengumpat.... Miskiin gue, gak punya uang lebih, padahal sudah bertekad untuk dapat membantu saudara yang mengalami kesulitan. Ah tekad dan cita-cita mulia itu memang sunggu sulit diwujudkan-kali ini-

Itu sekelumit kisah untuk mengawali tulisan ini...

Satu hari istri pernah ceritera Mertua membutuhkan uang untuk membangun tembok setelah mertua di titipi "ceramah" untuk tidak memelihara ayam ditembok langsung milik tetangga. Aduh, hati jadi sedih karena tiada kuasa membantu mewujudkan tembok itu. Sedih pastinya.

Hari lain kakak ditasik menelepon mengabarkan bahwa kebun sudah di tumbuhi oleh semak belukar dan rumput yang tinggi, perlu segera di potong, haduh biaya lagi, duit lagi.

Serta banyak lagi permintaan yang berhubungan dengan uang alias duit.

Aduh, pusing kalo sudah berhubungan dengan duit, rasanya susah untuk bergerak (melakukan aktifitas).


Ya Allooh mampukan aku untuk menjalankan segala perintah Mu.

Perintah untuk menafkahi keluarga secara layak dan mampu membantu serta menjadi manfaat bagi sesama muslim.



Posted via Blogaway on Android

Friday, July 1, 2011

Sarah Almira Hakim



My second one.... But she is my first too, Daugther! of course!

Nama di akta lahir tertera Sarah Almira Hakim

Yah itu nama lengkap Dede Sarah (Adek)

Anak perempuan yang manis, imut dan lucu.

Memberi nama untuk si Adek, ternyata agak memakan waktu, beda dengan waktu pemberian nama buat Abang Umar, yang begitu lancar, tinggal pikir kan berharap kelak seperti apa.... Ting terciptalah nama Yuusuf Umar Hakim.

Sebagai Bapak, memang mempunyai porsi lebih besar dalam memberi nama pada anak nya. Yah, bukan tanpa diskusi dengan Istri, beberapa kali dialog dengan Nyonya, akhirnya terpilihlah nama tersebut, sehingga dengan mudah mengisi formulir keterangan lahir dan form pembuatan akta di rumah sakit.

Semenjak Adek dalam kandungan, proses pemberian nama sudah dilakukan. Tentu kali ini Istri diberi peran lebih banyak dalam memilih nama untuk Adek, apalagi setelah dapat dipastikan kemungkinan besar Adek itu berjenis kelamin perempuan. Si Bunda tampak antusias mencari nama yang bagus dan indah untuk Si Adek.

Ada beberapa nama terpilih ...... Lupa detailnya ..... Skip ajah yah------------------------------------------------------------------lanjut

Finally terpilihlah nama buat Si Adek yaitu Sarah Almira Hakim

SARAH.

Nama istri Nabi Ibrahim AS. Seorang wanita yang patuh pada suami yang selalu terjaga kesuciannya, dan tidak ada seorang pria bukan mahramnya menyentuhnya. Seperti ketika seorang raja berniat buruk pada nya, Allooh melindunginya dengan melumpuhkan Sang Raja.

Begitu pula harapan terhadap Si Adek, Semoga Allooh melindungi Adek dari segala macam marabahaya, selalu dijaga kesuciannya dan tak ada yang dapat menjamah Adek kecuali Suaminya.

Alasan lain memilih nama ini adalah sebaiknya nama adalah Nama Nabi, namun tidak memungkinkan memberi nama Adek dengan nama laki-laki, maka dicari lah nama istri nabi yang cocok mewakili doa kami.

Almira.

Nama ini memang tidak masuk dalam beberapa diskusi kami, namun mengemuka pada saat hari-hari menjelang kelhiran Adek. Idenya tercetus ketika mengharapkan kelak Si Adek tumbuh menjadi Putri nan cantik dan "perkasa" sehingga dapat menjadi pendamping Seorang Pria/Suami yang hebat laksana seorang pemaisuri mendampingi sang raja.

Ada beberapa kerabat dan rekan yang menyinggung pemberian nama Almira mengikuti nama cucu dari presiden SBY. TIDAK, tahu dan ngeuh nama cucu SBY ajah ketika dirumah ketika nonton tayangan TV mengenai ultah cucu nya itu. Hadeuuuh

Almira, tadinya ingin di tulis Elmira, mewakili Almira dalam bahasa barat dan berarti pula sebuah kota di USA, harapannya agar mudah diterima oleh dunia barat jua.

Arti nama Almira dapat dilihat di : http://www.thinkbabynames.com/meaning/0/Almira

Hakim.

Bagian dari nama Sang Bapak.

Namun tujuannya lebih kepada pengharapan kepada Si Adek kelak menjadi manusia yang bijaksana, pandai memilah dan memilih serta berlaku adil.

Anak ku Sarah Almira Hakim

Semoga Allooh selalu melindungi mu dari godaan syaithan yang terkutuk

Semoga Allooh selalu melindungi mu dari penyakit dan kecelakaan, binatang buas dan binatang berbisa.

Semoga Allooh selalu melindungi mu dari fitnah dan ain (mata jahat) serta kedengkian.

Semoga Allooh memanjangkan umur mu dalam keberkahan

Semoga Allooh memberikan mu kesehatan

Amin

Posted via Blogaway on Android